Instansi
pendidikan yang terletak di Desa Gili Barat adalah Sekolah Dasar Negeri Gili
Barat. SDN Gili Barat terletak di dusun samuangan yang berdekatan dengan desa
Gili Anyar. SDN Gili Barat mempunyai dua jenis kelas per tingkatan yaitu kelas
A dan B dengan tota kelas adalah 12 kelas, akan tetapi jumlah ruang kelas yang
tersedia hanya 10 kelas. Dengan jumlah ruang kelas yang lebih sedikit
dibandingkan dengan jumlah kelas, SDN Desa Gili Barat menggabungkan kelas 1 A,
B ke dalam satu kelas dan juga kelas 2 A,
B ke dalam satu kelas.
Fasilitas
SDN Gili Barat masih terbilang kurang memadai dibandingkan dengan Sekolah Dasar
disekitar kabupaten Bangkalan. Kurangnya jumlah ruang kelas yang dibutuhkan
mengakibatkan kelas 1 A dan 1 B digabung menjadi satu kelas, begitu pula kelas
2 A dan kelas 2 B. penggabungan kelas tersebut membuat KBM kurang efektif
dikarenakan perbedaan mata pelajaran yang diajarkan. SDN Gili Barat juga kurang
baik dalam pengelolaan sampahnya yang mana pembuangan sampah dibuang di pojok
sudut kawasan sekolah yang mengakibatkan SDN Gili Barat terlihat kumuh.
SDN
Gili Barat juga mengalami masalah dalam pengadaan buku yang akan digunakan pada
saat KBM. Buku yang harusnya disediakan oleh pemerintah sebelum semester baru
dimulai sering mengalami keterlambatan, sehingga ketika KBM sudah berjalan para
murid belum mendapatkan buku yang akan diajarkan. Perihal tersebut, para guru
berinisiatif membeli buku dengan dana pribadi. Akan tetapi para guru tidak
mewajibkan muridnya untuk membeli buku yang sama dikarenakan pernah diprotes oleh
wali murid yang mengharapkan buku gratis dari pemerintah. Dikarenakan mayoritas
murid yang tidak memiliki buku mata pelajaran, mengakibatkan KBM tidak berjalan
efisien.
Untuk instansi pendidikan wajib lain seperti Sekolah Menengah
Pertama dan Sekolah Menengah Atas, Desa Gili Barat tidak memiliki instansi
pendidikan selain sekolah dasar. Akan tetapi Desa Gili Barat mempunyai yayasan
TK yaitu TK An-Nur.
Sekian Terimakasih :)
0 komentar:
Posting Komentar